Gigi palsu sendiri biasanya akan dibagi menjadi dua macam, yaitu gigi palsu yang akan dipasang secara permanen serta gigi palsu yang nantinya bisa dilepas sewaktu-waktu. Gigi palsu yang nantinya dapat dilepaskan juga terbagi lagi menjadi dua macam, yaitu ada gigi palsu sebagian serta gigi palsu lengkap.
Gigi palsu sebagian biasanya akan digunakan hanya ketika akan mengganti satu maupun beberapa gigi yang bolong. Sedangkan, jika gigi palsu lengkap biasanya akan digunakan saat mengganti seluruh gigi, mau itu gigi bagian atas maupun gigi bagian bawah. Jadi anda bisa memilih mau jenis yang mana saat berada di tempat pasang gigi palsu jakarta barat.
Tujuan serta Indikasi Pemasangan Gigi Palsu
Pemasangan gigi palsu sendiri juga mempunyai beberapa tujuan, yaitu,
- Akan menggantikan gigi yang hilang dikarenakan banyak penyebab, seperti gigi patah atau copot.
- Dapat memperbaiki fungsi dari mengunyah serta berbicara pada orang yang sudah kehilangan gigi.
- Akan lebih Memperbaiki penampilan sekaligus dapat meningkatkan kepercayaan diri sendiri.
- Dapat membantu melindungi gigi yang masih tersisa di gusi.
- Gigi palsu lebih sering dibutuhkan bagi orang yang sudah berusia 60 tahun ke atas, dikarenakan gigi mereka sering tanggal pada usia tersebut. Walaupun begitu, gigi palsu juga bisa saja dibutuhkan anak-anak serta orang dewasa yang sudah kehilangan giginya.
Beberapa kondisi yang biasanya dapat menyebabkan gigi hilang maupun tanggal sampai anda memerlukan penggunaan gigi palsu yaitu,
- Pembusukan pada gigi
- Penyakit gigi, misalnya seperti gingivitis maupun periodontitis
- Gangguan dalam perawatan saluran pada akar gigi
- Gigi yang patah maupun copot
Persiapan Sebelum Melakukan Pemasangan Gigi Palsu
Bagi yang ingin tahu, beberapa persiapan yang perlu dilakukan yaitu,
- Rahang anda akan diukur, lalu dokter nantinya membuat model gigi palsu dengan menggunakan lilin yang nantinya akan dicoba diaplikasikan pada gigi anda. Model gigi dari lilin tersebut nantinya akan berguna untuk mencocokkan bentuk rahang dengan gigi palsu yang akan dibuat.
- Pada pasien yang nantinya akan memasang gigi palsu sebagian saja, pencabutan gigi tidak dilakukan dahulu. Tetapi ketika jenis gigi palsu yang dipasang adalah jenis gigi palsu yang lengkap, gigi pasien yang tersisa nanti dicabut semuanya.
- Pencetakan gigi palsu nantinya akan langsung dilakukan oleh dokter dari tempat pasang gigi palsu jakarta barat dengan menggunakan bahan plastik, logam, maupun nilon. Setelah gigi palsu selesai dicetak, mulut anda akan dicek bagaimana kondisi kesehatannya yang kemudian dilakukan pemasangan gigi palsu tersebut.